Pemda Lembata Kembali Salurkan Bantuan Bagi Korban Erupsi Gunung Lewotobi 

0
206

Lembata– Pemerintah Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur (NTT) kembali menyalurkan sejumlah bantuan kepada warga terdampak erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Kabupaten Flores Timur.

Bantuan yang akan diberikan oleh Pemda Lembata kepada korban terdampak erupsi dilepas secara langsung oleh Penjabat Bupati Lembata Drs. Matheos Tan, M.M, di Pelabuhan Laut Lewoleba, Rabu, 17 Januari 2024.

Hadir dalam kegiatan tersebut, para Pimpinan OPD Lingkup Pemkab Lembata, Jajaran ASN pada Dinas Sosial dan Keluarga Berencana. 

Pj Bupati Matheos dalam arahan singkatnya mengatakan, saat ini Kabupaten Flores Timur sedang dilanda musibah. Oleh karena itu, perlunya dukungan dan kepedulian terhadap Saudara-saudara kita di sana sebagai niat baik dan implementasi sesama saudara. 

“kita harus tolong menolong, bahu membahu dan bantu membantu mengurangi beban yang dihadapi saudara kita di Larantuka”, ungkap Pj Bupati Matheos. 

Tambah Pj Bupati Matheos, sebanyak 572 paket bantuan yang akan diberikan kepada korban terdampak. Bantuan tersebut berupa Air Mineral, Mie Instan dan Masker. Namun sebelumnya juga, Pemda Lembata telah memberikan bantuan berupa Tenda, Kasur, Selimut dan Freezer Daging. 

“Bantuan yang akan diberikan berupa 572 paket, terdiri dari Air Mineral 475 dus, Mie Instan 74 dus,  Masker 14 dus, dan lain-lainya 19 dus”, ucap Pj Bupati Matheos. 

Bagi Pj Bupati Lembata Matheos, bantuan itu merupakan sumbangan dari Pemerintah Daerah bersama individual ASN di Lingkup Pemkab Lembata. 

“Kami, atas nama Pemerintah Daerah banyak-banyak ucapkan terima kasih, kepada para pimpinan OPD, individual,  baik dari perusahaan maupun pengusaha yang telah membantu memenuhi kebutuhan saudara-saudara kita di Flotim”, ungkap Pj. Bupati Matheos. 

Tak hanya itu, lanjut Pj Bupati Lembata Matheos, bahwa 10 Tagana yang diperbantukan di Posko pengungsian beberapa waktu lalu juga telah diperpanjang hingga tanggal 24 Januari.

Untuk itu, Pj Bupati Matheos menyampaikan salam, dan akan terus mendukung Pemkab Flotim. Ia juga berjanji akan terus berkoordinasi dengan Pemkab Flotim terhadap kebutuhan warga terdampak erupsi.

“Sampaikan salam saya dan seluruh masyarakat Lembata, kepada Pemda dan masyarakat Flotim sebagai saudara tertua kita”, ujar Pj Bupati Matheos. 

Sementara itu, Kadis Sosial KB Markus Lagi Waleng mengatakan, bantuan yang diberikan ini adalah bantuan untuk kedua kalinya. Kata Markus Waleng, bantuan yang diberikan sebagai bentuk dukungan dan kepedulian dari Pemda Lembata kepada Pemda Flores Timur yang sedang dilanda bencana erupsi gunung.

“Bantuan ini bentuk kepedulian kita terhadap saudara-saudara kita di Kabupaten Flores Timur, yang adalah kakak sulung kita”, ujar Markus Waleng. 

Ia menegaskan, bantuan yang akan diberikan dapat diperuntukkan secara baik pada kepada korban terdampak erupsi. Untuk itu, dapat digunakan dengan semestinya. 

Markus Waleng juga berharap agar, bantuan yang diberikan dapat membantu dan meringankan beban Pemda Flotim dan secara khusus para korban terdampak bencana erupsi gunung Lewotobi. 

“Semoga bantuan ini, dapat dibagikan secara merata kepada masyarakat terdampak, dan dapat digunakan secara baik” tandas Markus Waleng.

Sebagai Informasi, Bantuan yang diangkut menggunakan Kapal Motor Gandha Nusantara 14 milik PT. Pelni. (Diskominfo Lembata)